Pelatihan Teknik Membuat Proposal Kegiatan Menggunakan Microsoft Word Pada Warga Rw. 013 Cipinang Melayu Jakarta Timur Yang dilakukan oleh Dosen-dosen STMIK Nusa Mandiri


Pengabdian Masyarakat merupakan salah satu kegiatan rutin yang wajib dilakukan seorang dosen dalam Tridharma Perguruan Tinggi di setiap semesternya. Pada semester Ganjil tahun ajaran 2019/2020, dosen-dosen STMIK Nusa Mandiri berkesempatan untuk melaksanakan pengabdian masyarakat pada tanggal 28-29 September 2019 dengan tema kegiatan yaitu “Pelatihan Teknik Membuat Proposal Kegiatan Menggunakan Microsoft Word” dengan pesertanya berasal dari warga RW.03 Kelurahan Cipinang Melayu Jakarta Timur. Para peserta di pengabdian masyarakat kali ini terdiri berbagai kalangan seperti remaja, para ibu rumah tangga, dan bapak, bahkan anak-anak sekolah dasar pun ada yang ikut serta dalam pelatihan ini. Dilihat peserta yang menghadiri kegiatan Pengabdian Masyarakat ini oleh berbagai kalangan dapat disimpulkan bahwa mereka sangat antusias dengan dilaksanakannya kegiatan ini.

Pelatihan teknik pembuatan proposal ini bertujuan mengajarkan dan mensosialisasikan penggunaan Microsoft Word dalam membuat sebuah Proposal Kegiatan. Tentunya pelatihan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk mengenal teknik-teknik dalam membuat sebuah proposal kegiatan, selain itu juga para masyarakat diharapkan dapat terbiasa memanfaatkan teknologi untuk kegiatan sehari-hari yaitu dengan menggunakan komputer khususnya dalam menggunakan Mocrosoft Word. Teknik yang diajarkan dalam pelatihan ini seperti mengatur ukuran kertas, margins, memasukkan gambar kedalam lembar kerja, membuat daftar isi dengan rapi, membuat halaman, mengatur huruf, dan masih banyak alagi yang diajarkan.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini dibawah tanggung jawab Ibu Dr. Dwiza Riana, S.Si,M.M, M.Kom dengan Ketua Pelaksana Bapak Syarif Hidayatulloh, M.Kom dan bertindak sebagai tutor Ibu Wida Prima Mustika, M.Kom dan didukung oleh anggota yang terdiri dari dosen yaitu Ibu Yuyun Yuningsih, M.Kom, Ibu Siti Marlina, M.Kom. Tidak lupa juga kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa STMIK Nusa Mandiri yaitu Rizki Anita Putri, Amalia Kurniawati dan Cornelia Febri Nilan Indri Fitrian sebagai asistan tutor. Keikutsertaan mahasiswa diharapkan mahasiswa dapat menerapkan ilmu pengetahuan yang telah mereka dalam bersosialisasi dan menambah pengalaman mahasiswa untuk terjun ke lingkungan masyarakat.

Bagi dosen STMIK Nusa Mandiri tujuan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini  adalah penerapan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi berupa pelatihan dan menyampaikan pengetahuan mengenai teknologi dibidang ilmu komputer bagi masyarakat khususnya untuk Warga RW.03 Kelurahan Cipinang Melayu Jakarta Timur. Adapun kegiatan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini dalam bentuk pengajaran seperti pelatihan, pemaparan teori serta praktek yang dilakukan di Aula Sekretariat RW 013 Jl. Pangkalan Jati I Cipinang Melayu, Kec Makasar Jakarta Timur. Peserta mendapatkan modul sesuai dengan tema pelatihan pada kegiatan pengabdian masyarakat ini juga Sertifikat.
Pelaksanaan Pengabdian Masyarakat pada semester ini berjalan dengan lancar dan sangat didukung dengan fasilitas yang disediakan di Aula Sekretariat RW 013 Jl. Pangkalan Jati I Cipinang Melayu, Kec Makasar Jakarta Timur sehingga menambah kenyamanan dalam proses belajar-mengajar pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, selain kenyamanan pesertapun sangat senang juga antusias dalam mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat ini karena mendapat ilmu pengetahuan dibidang ilmu komputer.
Melalui cara inilah dosen-dosen STMIK Nusa Mandiri Jakarta mengabdikan dirinya. Pengabdian kepada masyarakat ini bersifat secara terus-menerus, dosen-dosen STMIK Nusa Mandiri Jakarta berencana untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat di tempat-tempat lain agar mereka dapat membagikan ilmu mereka kepada masyarakat melalui pengajaran, pengenalan teknologi khususnya di bidang ilmu komputer.

No comments:

Post a Comment

STMIK Nusa Mandiri Melakukan Sosialisasi Pencegahan Penyebaran COVID-19 Kepada Masyarakat

Perguruan tinggi merupakan sebuah tempat untuk menggali ilmu serta mengembangkan keilmuan yang didapat selama proses belajar dan mengaj...